Tutorial merupakan pembelajaran intensif yang diselenggarakan oleh AIL UNAIR bagi mahasiswa penyandang disabilitas, sebagai pengayaan pembelajaran. Dalam pembelajaran bahasa tulis, mahasiswa Tuli mengalami beberapa kendala, salah satunya adalah memahami konsep bahasa yang sesuai dengan kaidah bahasa ilmiah seperti tata bahasa, penggunaan kata sambung, word reader, dsb. Tutorial terbagi menjadi tiga jenis, yaitu (1) tutorial skripsi/TA/Laporan Magang, (2) Tutorial bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, dan (3) tutorial matakuliah.
Pengajuan tutorial skripsi/TA/Laporan Magang dilakukan di awal semester sehingga penentuan tutor akan lebih terjadwal. Kemudian, tutorial bahasa Indonesia/Inggris dan tutorial matakuliah dilakukan sepanjang waktu dan tidak ada batas pengajuan. Penentuan jadwal tutor hanya akan dibuat untuk madif yang sudah mendaftar/mengajukan tutor. Prosedur pengajuan tutorial sebagai berikut.
- Mengisi dan mensubmit formulir pengajuan tutorial di link ini;
- Menunggu konfirmasi dari koordinator tutorial terkait tutor.